Sidoarjo,rajawali1news.com – Dalam rangka memperkenalkan TNI kepada generasi muda, Babinsa Koramil 0816/14 Taman, Serda Septyardi, melaksanakan kegiatan edukasi di TK/KB Akasia Sepanjang. Acara ini berlangsung pada hari Jumat, 2 Agustus 2024, mulai pukul 08.45 WIB hingga selesai, dihadiri oleh 50 anak-anak dan wali murid.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Ibu Yuliani S. Pd., Kepala Sekolah TK/KB Akasia, Ibu Eny sebagai perwakilan wali kelas, serta dewan guru dan wali murid TK/KB Akasia. Edukasi ini bertujuan memberikan pemahaman kepada anak-anak mengenai tugas dan fungsi TNI dalam menjaga kedaulatan negara serta menanamkan rasa cinta tanah air sejak dini.
Acara dimulai dengan pembukaan oleh Ibu Yuliani, yang dilanjutkan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya oleh seluruh peserta. Setelah itu, Serda Septyardi memberikan materi mengenai pengenalan TNI dan kebangsaan kepada anak-anak dengan cara yang menarik dan interaktif.
Anak-anak sangat antusias dan aktif dalam sesi tanya jawab yang disediakan, di mana mereka dapat bertanya langsung kepada Serda Septyardi tentang berbagai hal terkait TNI. Kegiatan diakhiri dengan doa bersama dan penutup.
Serda Septyardi menyampaikan, “Melalui kegiatan ini, diharapkan anak-anak dapat memahami pentingnya peran TNI dalam menjaga keamanan dan ketertiban negara serta semakin mencintai tanah air” pungkasnya. (Skp)
Tidak ada komentar