Rajawali1news.com Jombang – Kapolres Jombang AKBP Eko Bagus Riyadi mengecek sejumlah titik ruas jalan yang dilewati para pemudik. Selain mengecek kondisi arus mudik, Kapolres juga turun membantu mengatur lalu lintas untuk memastikan kelancaran pemudik.
Pengecekan arus mudik salah satunya dilakukan AKBP Eko Bagus Riyadi di Simpang 3 Exit Tol Tembelang, Selasa (09/04/2024) malam. Di lokasi ini, volume kendaraan terlihat ada peningkatan.
Meski arus mudik belum terlalu padat, Kapolres Jombang turun langsung membantu anggota mengatur lalu lintas di Exit Tol Tembelang. Tujuannya untuk memastikan kelancaran pemudik yang melintasi ruas jalan tersebut.
“Kondisi arus lalu lintas masih lancar di sini. Kita akan terus pastikan kelancaran arus mudik di seluruh ruas jalan di Jombang,” ujarnya.
AKBP Eko Bagus mengatakan, konsentrasi titik kemacetan saat arus mudik berada di sepanjang Jalan Arteri Bandar Kedungmulyo karena dampak dari kepadatan Simpang Mengkreng. Oleh karena itu, disiapkan skema rekayasa lalu lintas ketika terjadi penumpukan kendaraan di ruas jalan tersebut dengan berkoordinasi bersama Polres Kediri, Polres Nganjuk, Dinas Perhubungan dan PT MHI.
Untuk memperlancar arus lalin dii exit tol tembelang, AKBP Eko Bagus turun langsung bersama anggota melakukan pengaturan lalu lintas.
Polres Jombang berkoordinasi dengan pihak pengelola Jalan Tol untuk mengalihkan kendaraan dari arah timur atau arah Surabaya untuk keluar di Exit Tol Tembelang bila terjadi kemacetan di Exit Tol Bandar Kedungmulyo.
“Bila terjadi penumpukan arus di Exit Tol Bandar Kedungmulyo maka arus lalu lintas yang melintasi Tol akan dialihkan turun di Exit Tol Tembelang menuju Jalan Raya Wahab Hasbullah, Jalan Brigjen Kretarto, Jalan Cempaka, Jalan Gatot Subroto, Jalan Hasyim Asy’ari, Jalan Raya Cukir, Jalan Raya Blimbing, Jalan Raya Kasemen, Kediri,” kata AKBP Eko Bagus, Selasa (09/04/2024).
Kapolres memprediksi, peningkatan volume kendaraan saat arus mudik di Jombang terjadi mulai Rabu (10/04/2024) sore hingga H+2 Idul Fitri. Kendati begitu, sudah mulai ada peningkatan kendaraan roda empat yang masuk maupun keluar melalui jalan tol Jombang sejak awal Operasi Ketupat Semeru 2024, pada Kamis (04/04/2024) atau H-6 Idul Fitri.
“Puncak arus mudik di Jombang kami prediksi besok sore hingga H+2. Saat ini kondisi lalu lintas di semua ruas jalan masih lancar,” pungkas AKBP Eko Bagus. (Red)
Tidak ada komentar